Apa tujuan latihan ?
1. Bila bertujuan ingin meraih sabuk hitam dalam setahun, maka perlu benar-benar memfokuskan tenaga dan melakukan usaha yang betul-betul penuh dengan komitmen, satu sampai dua jam dalam sehari.
2. Bila bertujuan untuk memperoleh ketenangan pikiran dan damai lewat latihan karate, maka tidak dianjurkan untuk terburu-buru, cukup latihan dua kali seminggu sudah memenuhi standard.
Hal yang penting adalah sanggup berlatih berulang kali dengan rutin. Untuk itu sangatlah penting membuat komitmen untuk terus berlatih sepanjang waktu. Kekuatan sejati dari manusia terletak pada semangat dan ketekunan. Umumnya orang menilai bahwa karate adalah aktivitas yang melelahkan. Mereka juga percaya bahwa seiring usia yang bertambah tua maka karate tidak akan mungkin lagi dikerjakan. Namun mereka tidak menyadari bahwa latihan karate sebenarnya tidak menuntut alasan yang rumit dan tidak masuk akal.
Ayo berlatihlah dengan cerdas agar kelelahan yang diperoleh sesuai dengan hasil yang kita dapatkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar